Belajar Merawat Hati


   “Ketahuilah, dalam tubuh manusia ada segumpal daging, jika segumpal daging itu baik maka akan baik juga seluruh tubuh manusia, dan jika segumpal daging itu buruk maka akan buruk seluruh tubuh manusia, ketahuilah segumpak daging itu adalah hati manusia. (HR. Bukhari dan Muslim)

Ialah hati ciptaan Sang Maha Mulia yang keberadaannya tak pernah luput dari perhatian. Apapun yang kita rasa ia pun juga rasa. Degupnya selalu membawa pertanda, entah rasa bahagia, rindu, sedih, ataupun takut.
Ialah hati yang menjadi pertanda baik buruk nya seseorang. Ialah hati yang bila ia keras akan membawa kerusakan, dan bila ia lembut akan membawa ketenteraman.
Ialah hati yang sering kali dihinggapi berbagai penyakit, yang jika kita lalai memperbaiki dan merawatnya, akan merugilah kita sebagai pemiliknya.
Ialah beruntung orang orang yang selalu menjaga hatinya untuk tetap tunduk, patuh akan segala PerintahNya.
Ialah aku yang sedang berusaha berbenah diri, untuk mencapai RidhoNya

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Illal Liqo’ (Sampai berjumpa lagi)

Terkenang

Keberadaan Diri